Minggu, April 21, 2019

Mayra Ikut UTBK di ITB



Alhamdulillah. Waktu berlalu begitu cepat. Si Sulung, Mayra, sudah kelas 3 SMA dan sebentar lagi akan masuk universitas. Tahun ini, berlaku sitsem baru di Indonesia. Setiap siswa kelas 3 SMA bisa mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk mendapatkan score atau nilai yang bisa disesuaikan untuk mendaftar perguruan tinggi dan jurusan yang sesuai dengan nilai UTBK yang dimiliki.

Kalau ditanya, kami pun sebenarnya bingung dengan sistem baru ini. Tapi sebagai orang tua, kami harus mau mencari informasi sebanyak-banyaknya agar putri sulung kami bisa tenang menjalani proses unian penerimaan siswa baru. jadi kami berusaha tidak memberi tekanan dan beban bagi Mayra. Biarlah semua mengalir sesuai dengan takdir terbaik dari Allah untuk Mayra. Kami hanya memberi semangat dan mendorong Mayra untuk tetap melakukan ikhtiar yang terbaik.



Mayra masih sibuk kegiatan ujian di pesantren. Papa Dedy ambil cuti 3 hari khusus untuk mengantar Mayra ikut UTBK. Awalnya Papa Dedy dan Mama Ida jemput Mayra dari lokasi Pondok Pesantren di kaki Gunung Salak, Kab. Bogor untuk diantar ke Bandung, karena mayra dapat lokasi UTBK di kampus ITB.



Bukan kebetulan, ruangan tempat Mayra mengikuti UTBK terhubungkan dengan kampus tempat dulu Papa Dedy menuntut ilmu, jurusan Teknik Fisika, ITB. Nah jadi sekalian nostalgia nih.



Semoga Allah karuniakan kelancaran dan kemudahan bagi Mayra untuk meraih cita-citanya, bermanfaat untuk sesama ... aamiin. 

Kamis, April 18, 2019

Ikut Pemilu 2019







Alhamdulillah. Sudah ditunaikan kewajiban sebagai warga negara yang baik untuk berpartisipasi dalam pemilu 2019.



Mumpung libur, Alhamdulillah selesai nyoblos, Mama Ida dan Papa Dedy menuju kaki gunung untuk melepas rindu dengan 3 bidadari ðŸ˜˜ ðŸ˜˜
#MayFiLa